Setiap kali melakukan sugesti diri tentunya kita mengharapkan bahwa sugesti yang dijalankan benar-benar efektif dan permanen. Sugesti diri pada dasarnya adalah bagaimana cara kita memasukkan suatu ide ke dalam pikiran bawah sadar, yaitu dengan cara menonaktifkan faktor kritis pikiran sadar. Berikut ini tiga cara agar sugesti diri efektif.
3 Cara Agar Sugesti Diri Lebih Efektif
- Frekuensi yang dilakukan dalam melakukan sugesti diri.
Semakin sering melakukan sugesti maka semakin efektif sugesti itu masuk dalam pikiran bawah sadar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas suatu sugesti masuk ke dalam pikiran bawah sadar adalah sekitar 7 hari.
Artinya jika Anda ingin memasukkan suatu sugesti dalam pikiran bawah sadar, maka hendaklah satu ide sugesti itu dilakukan berulang-ulang selama 7 hari, sehingga sugesti tersebut akan permanen tertanam di dalam pikiran bawah sadar Anda.
- Intensitas emosi saat Anda melakukan sugesti diri.
Sugesti yang Anda lakukan tentunya memiliki arti yang begitu bermakna bagi diri Anda. Salah satu fungsi dari pikiran bawah sadar adalah tempat tersimpannya emosi.
Untuk itu, semakin sugesti diri yang dilakukan penuh dengan intensitas emosi yang tinggi, maka semakin kuat sugesti itu tertanam di dalam pikiran bawah sadar Anda.
- Visualisasi terhadap sugesti.
Tentunya Anda pernah membayangkan sesuatu atau Anda pernah berimajinasi mengenai impian-impian dan Anda mampu mencapainya. Sugesti akan permanen ketika Anda mampu untuk memvisualisasikan dengan tepat mengenai tujuan atau goal yang ingin Anda capai.
Setelah intensitas emosi yang tinggi, Anda perlu dengan jelas memvisualisasikan keinginan Anda. Misalkan Anda seperti melihat cermin tentang kesuksesan Anda, atau bahkan Anda seolah-olah melihat sebuah film tentang prestasi Anda yang luar biasa.
Nah itulah tiga cara efektif untuk mensugesti diri sendiri. Sekarang Anda sudah mengetahui cara agar sugesti diri efektif dan permanen. Namun ada komponen terakhir yang begitu penting ketika melakukan sugesti, yaitu “keyakinan terhadap sugesti itu sendiri”.
Baca Juga :
Apakah Psikismu Sudah Sehat?
Cara Jitu Meminimalisir Bertambahnya Berat Badan Ketika Sedang Stres
Semakin Anda meyakini bahwa sugesti benar-benar efektif, sugesti akan semakin kuat dalam pikiran bawah sadar Anda. Konsistensi terhadap sugesti yang sama, akan semakin membuat tujuan atau goal cepat tercapai.
Coba bayangkan jika Anda mampu mengendalikan diri Anda, itu artinya hidup Anda akan menjadi lebih teratur dan Anda mampu untuk melakukan navigasi terhadap kehidupan Anda sendiri.
Artinya Anda akan memiliki kemampuan untuk senantiasa memiliki cara pandang yang positif walaupun dalam situasi yang terpuruk sekalipun, karena secara otomatis pikiran bawah sadar Anda mengatakan sugesti diri yang positif untuk kebahagiaan hidup Anda.
Semoga bermanfaat.
Artikel Terbaru :
- Investasi Emas, Apakah Benar Bisa Cepat Kaya?
- 10 Contoh Iklan Jasa Yang Efektif dan Terpercaya
- Manfaat Makan Beras Mentah, Berbahaya?
- Contoh Media Pembelajaran Interaktif yang Efektif dan Menarik
- Tabel Shio 2025, Tahun Ular Kayu untuk Meraih Keberuntungan